Sekali merdeka tetap merdeka!
Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI yang ke-68, untuk pertama kalinya diadakan berbagai macam perlombaan di komplek rumah saya. Tarik tambang, balap karung dan panjat pinang adalah beberapa jenis perlombaan yang diadakan. Siapapun boleh ikut jadi peserta, yang penting ramai. Lagipula ini untuk pertama kalinya.






Pertandingan selesai.
Semoga ada nilai-nilai yang bisa diambil dari perlombaan-perlombaan di atas, sehingga yang diingat bukan cuma keseruan dalam perlombaan. Contoh paling sederhana, usaha teman-teman yang berjuang di lomba panjat pinang hendaknya kita lihat mencerminkan perjuangan para pahlawan pejuang kemerdekaan di jaman dahulu yang pastinya jauh lebih keras, apalagi nyawa jadi taruhannya dan kemerdekaan negara jadi hadiahnya. Karena itu kita wajib selalu mengingat dan menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang dahulu.
Hendaknya perayaan kemerdekaan ini juga kita jadikan momen untuk mengingat kembali tujuan dari kemerdekaan itu sendiri sebagaimana tercantum di pembukaan UUD 1945:
- Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
- Memajukan kesejahteraan umum
- Mencerdaskan kehidupan bangsa
- Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.
Semoga ini bisa jadi refleksi kita bersama di peringatan kemerdekaan RI yang ke-68. Maju terus Indonesia! Merdeka!
Salam kemerdekaan, meskipun telat sehari.